HELLO STRANGER


.

Ini sebuah judul film Thailand …

Saya nonton film ini di sebuah TV swasta, di rumah.  (bukan di pesawat seperti biasa …)(hehehe)

Ceritanya simple banget.

Dua orang Thailand, Lelaki dan Perempuan, yang tidak saling mengenal satu sama lain sebelumnya, secara tidak sengaja bertemu di Korea Selatan.  Mereka sama-sama sedang mengikuti tour ke negeri ginseng tersebut.  Mereka sepakat untuk menghabiskan waktu liburan mereka di Korea secara bersama-sama.

Yang lucu adalah … Sampai masa liburan tersebut berakhir, setelah sekian hari bersama … Mereka sama sekali tidak mengenal nama.  Sepakat untuk tidak mengenalkan nama masing-masing.  Dan jangan salah … walaupun mereka pergi bersama … kadang menginap dalam satu kamar bersama … Tetapi tetap … No Sex.  (dan tindakan yang mengarah kesana.  No cumbu no cium).  Mereka sama-sama saling menghormai satu sama lain.

Tetap … as Stranger !

Akrab-kompak … tapi tetap “stranger” … (bingung nggak sih ???)

Justru karena merasa tetap “as stranger” … mereka sama sekali tidak jaim satu sama lain.  Mereka merasa bisa bebas untuk menjadi diri mereka sendiri.  Dan melakukan apa yang mereka mau.  Itu membahagiakan hati.

Yang perempuan (sebut saja Y) diceritakan sudah punya pacar.  Dan dia diputuskan oleh pacarnya.  Ada banyak ketidak cocokan.  Pacarnya posesif dan selalu mengatur hidup si perempuan.

Sementara yang Lelaki (sebut saja X).  Baru patah hati … karena akan ditinggal menikah oleh pasangannya, yang dipacarinya selama 8 tahun.  Karena tidak ada kejelasan masa depan, si pacar meninggalkan X begitu saja.

Dua orang stranger patah hati … yang klop kesana kemari bersama.  Menghabiskan liburan di Korea.  Curhat satu sama lain dengan bebas tanpa beban.  Akhirnya pun bisa ditebak … bahwa diantara mereka … akhirnya tumbuhlah bibit-bibit cinta satu sama lain.

.

Happy Ending ???
Oh belum sodara-sodara …
Ternyata … ujuk-ujuk pacar si tokoh lelaki X muncul.  Dia ternyata telah membatalkan pernikahannya dan dia khusus terbang dari Bangkok ke Korea Selatan khusus untuk menyusul sang Arjuna.  Dia khusus mencari X, berdasarkan petunjuk dari kartu pos yang dikirim.

Anda harus lihat … bagaimana reaksi si stranger perempuan Y … melihat stranger lelaki X ini bertemu kembali dengan kekasihnya.  Cinta yang telah mulai tumbuh itu harus pupus begitu saja.  Nelangsa … Harapan buyar seketika.  Perjalanan cinta singkat tersebut harus berakhir seiring dengan berakhirnya liburan mereka di Korea.

.

Wah Sad Ending doonngg ??
Ow … jangan terlalu cepat mengambil kesimpulan kawan.  (hah gimana sih ini ???)
Ternyata … diceritakan … setelah sampai di Bangkok …  Si X tidak jadi menikah dengan kekasih 8 tahunnya itu.   Hati X tetap tertambat pada Y.  Sahabat strangernya itu … Si X mencari-cari terus Y.  Di tempat-tempat yang sering diceritakan oleh Y.   Persoalan cari mencari ini menjadi sangat rumit … karena … mereka tetap menjadi “Stranger” … Nama tidak tau … apa lagi nomer telfon, alamat dan sebagainya.  Kucing0kucingan jadinya …

Sampai akhirnya cerita bermuara pada sebuah acara Talk Show curhat di radio.  Acara ini adalah acara kegemaran si Y.  Y selalu mendengarkan acara ini setiap Jum’at malam.  Ini adalah cara ampuh untuk menyampaikan pesan pada Y.

X sengaja menghubungi stasiun radio tersebut … dan sengaja curhat On Air menceritakan pengalaman mereka di Korea tersebut … dengan harapan Y mendengarkannya.  X curhat betapa dia merasa kehilangan Y.  X merindukan sangat Y.

Dan ya … tentu saja … Y mendengar pembicaraan tersebut.  Ini acara kegemarannya bukan ???.

Y pun segera mengetahui bahwa X masih tetap mencintainya … dan selalu mencari-carinya … Senyum bahagiapun terkulum manis dimulutnya.  “Hello Stranger !!!”

Film berhenti sampai disini …

Sekian

Seperti biasa … saya tidak bisa menceritakan “manis” nya film ini.  Karena ini adalah bahasa gambar … ada banyak hal yang tidak bisa diceritakan dengan kata-kata …

Ini film yang sangat manis.  So … kalo ada kesempatan … tonton aja filmnya …

(saya sedang cari DVD nya nih …)(hehehehe)

Salam Romantis (halah)

71071D338183D7765E8404E3E942AEC9.

.

.

.

Penulis: nh18

I am just an ordinary person who work as a trainer. who wants to share anything he knows ... No Matter how small ... No Matter how simple.

38 tanggapan untuk “HELLO STRANGER”

  1. Huaaah.. Jadi penasaran pingin nonton Om. Udah lama ga pernah ntn film Thailand. Terakhir kali yang ditonton pasti film horornya terus.. Hihihi

    Btw, walaupun sedikiIiiit banget, tapi posting kita mirip2 loh Om temanya.. *nyama2in* Hihihi..

  2. Ah… aku pernah juga tuh bertemu dengan sahabat maya,
    yang tidak tahu nama aslinya dan apa pekerjaannya sampai beberapa hari sebelum kopdar pertama 🙂

  3. Ooooom…
    sebenernya banyaaaak banget pelm dengan plot kayak ginih yah Om..
    film korea ada yang judulnya ‘finding mr. destiniy’
    versi Hollywood sepertinya ‘serendipity’ rada mirip tuh jalan ceritanya…

    penasaran ama versi Thailand nya deh 🙂

  4. Om, saya sudah nonton film ini. Pertama di bioskop. Daaaan… saya masih terkenang-kenang dengan ceritanya. Sampai akhirnya suami saya membelikan VCD-nya. Bukan VCD bajakan loh! Puas deh! 😀

    Endingnya bikin penasaran ya, Om. Hahaha. Rasanya kesel, tapi seneng. Ah, bingung deh menjelaskannya.

  5. wah g**….ane juga udah liat…emang prasaan dicampur aduk di filem ni…kalo suka ginian…beli bangkok traffic love story juga **n…kocak juga hehe

  6. Wah, biasanya kalau yang namanya film Thailand itu saya nontonnya yang genre horor. Baru tahu ada yang berjudul satu ini. Okeh, nambah satu watching list! 😀 Makasih, Om!

  7. Thailand sekarang ngga cuma memproduksi film horor doang mereka jg berinvansi ke drama romantis, salut sama mereka bahkan kadang ceritanya manis tidak vulgar seperti biasanya konotasi film Thailand, kapan nih Indonesia mendominasi drama percintaan Asia?

  8. Huahahahahaha…believe it or not….saya juga nonton film ini….
    Nonton film ini secara ga sengaja…soalnya paling malas nonton film thailand lantaran bahasanya yg aneh terdengar di kuping.
    Terus terang…film ini bikin penasaran…hingga akhirnya nonton sampai akhirnya 🙂
    it’s a good movie….yang dicderitain om enha…bener2 sangat menggambarkan cerita film ini. Yang bagus dari film ini pas terakhirnya ….oops…”ceritain ga yah?”

  9. tumben bangkok bikin film romantis, tahunya bangkok itu horor mulu..
    judulnya lucu konsepnya juga lucu.. kalu jodoh ga kemanamana ya.. radio jadi jembatan.. akhirnya happy ending nih.. jadi pengen nonton..

  10. akuh akuh udah nonton film ini, dan saking berkesannya aku beberapa kali buat postingan tentang orang-orang yang baru aku kenal di perjalanan dengan judul hello stranger! 🙂

  11. Film seperti ini yang boleh dikatakan berani menabrak pakem. Dua orang asing menjadi akrab tiba-tiba, sesekali, mau tinggal di hotel satu kamar dan tak melakukan apa-apa (ha ha ha ha)
    Saya senang jika mereka akhirnya akan menjadi happy ending
    Salam hangat dari Surabaya

    1. To Be Honest Mas Dewo …
      Jawabannya adalah … Yes Indeed … hehehe

      Saya suka sekali film Romantic Comedy … Komedi Romantis …
      Romantis yang ada lucu-lucunya …
      seperti …
      Sleepless in Seatle … You’ve Got Mail … Serendipity … Leap Year … dan yang sejenisnya …

  12. hehe… beneran kukira nonton di pesawat lagi… hehe…
    ternyata ni Om beneran lama-lama suka film korea yg romantis-romantisan… kalo aku masih suka film aksi, Om, hhee…

    1. mereka saling memanggil dengan nama … hey … you dan yang sejenisnya …
      dan ketika mereka bertemu dengan teman yang lain … nama yang dipakai adalah nama karangan sekehendak mereka sendiri
      (dan itu bukan nama asli)

      salam saya Bu Evi

  13. Paling seneng waktu mereka salaman dipantai, terus ngomong “Nice to meet you” dan diralat jadi, “Senang tidak berkenalan denganmu..”

    🙂

    Bener, ini film yang romantis banget..

Tinggalkan Balasan ke Telepon Semarang Batalkan balasan