KOIN UNTUK PRITA


Ini tentang pengumpulan Koin untuk ibu Prita …

Saya tidak ingin membahas macam-macam.

Yang jelas saya lihat berita di TV semalam …

Koin untuk Prita ini sudah mencapai lebih dari 600 juta rupiah.
Dan ini nilainya sudah jauh melebihi tuntutan denda yang diputuskan oleh pengadilan

Sebuah gerakan spontan yang segera disambut hangat oleh masyarakat Indonesia.
Tidak ada yang menggerakkan … tak ada yang mensponsori … tak ada yang memimpin …
Namun entah mengapa seakan tiba-tiba saja masyarakat dari segala lapisan bergerak mengumpulkan koin mereka untuk Ibu Prita …

Dari Anak SD sampai Penggede …
Dari Sopir Taksi sampai Musisi …

Semua bergerak searah …
Untuk mensupport Ibu Prita …
Tidak berlebihan kiranya jika saya menyebut ini …
Sebuah persembahan indah untuk Ibu Prita, di Hari Ibu 22 Desember 2009

Saya hanya berharap semoga Semuanya bisa cepat selesai …
Dan semuanya bisa berjalan menuju kearah yang lebih baik dimasa yang akan datang …

Sedikit pertanyaan …

Jika anda Ibu Prita ?
Kira-kira Apa yang akan anda lakukan terhadap Uang tersebut ?

.

.

Penulis: nh18

I am just an ordinary person who work as a trainer. who wants to share anything he knows ... No Matter how small ... No Matter how simple.

28 tanggapan untuk “KOIN UNTUK PRITA”

      1. o iya..kok jadi lupa aku juga mau kayak paman gober…gilaaaa itu kan impian masa kecil…di mana yak nyimpen koinnya???hati2 jangan sampe ketauan gerombolan si berat, tar kucari langlinglung dulu deh…biar dianter ke sana…hehehe

  1. Katanya sih Om, dari infotainment tadi pagi yang (Kebetulan) saya lihat, uang itu akan dipakai Prita Mulyasari untuk mendirikan lembaga bagi korban ketidakadilan seperti yang dialami Ibu satu itu.

    Sama dengan Om, saya juga berharap agar kasus ini berakhir cepat. So far yang saya lihat, kasus ini hanya membawa kerugian bagi kedua pihak.

    P.S : Pagi ini saya tengok Facebook page “Say No To RS OMNI Internasional Tangerang” sudah mencapai lebih dari 87 rb fans! Walahh…!!

  2. Iya Om… ini gerakan fenomenal yang nggak diduga-duga sama RS Omni. Mereka bagaikan menggali kuburnya sendiri, yang awalnya dimaksudkan buat Bu Prita… Mau mundur udah terlambat. Masyarakat udah mengetuk Hammmer of Justice dengan keputusan RS Omni bersalah dan harus menanggung ‘hukuman’ sosial yang sulit dinilai nominalnya.

    Begitulah…

  3. itu yang mau berenang renang, ikutan dong. hehee

    kalo saya sih duitnya saya tarok di bank biar berbunga. Nah entar kalo misalnya ada gempa ato bencana apa gitu, baru deh keluarin lagi. Ehehee

  4. dng uang itu saya akan membantu para ibu untuk menebus anak2 mereka yg disandera rumah sakit karena tidak mampu membayar biaya persalinan. klo ada sisanya akan saya sumbangkan ke departemen kesehatan, untuk menyewa tenaga ahli untuk cek ulang kelayakan pelayanan rumah2 sakit yg berpredikat internasional

  5. Saya membayangkan betapa lelahnya Prita, walau banyak yang mendukung, menghadapi tuntutan dan sidang pengadilan betul-betul menguras energi.

    Dan saya yakin Prita tetap akan memilih menjadi orang biasa, tak dikenal dan tak ada tuntutan hukum..jika dia bisa memutar waktu mundur. Begitupun saya..menjadi orang biasa sungguh nyaman…

  6. seingat saya, Bu Prita tetap akan memperjuangkan agar dirinya bebas dari segala tuntutan. Dia tdk mau manja mentang2 disupport sama seluruh rakyat Indonesia. Dan andai dia menang, uangnya dia niatkan utk membantu rakyat Indonesia lain yg bernasib sama seperti dirinya, diperlakukan tidak adil oleh hukum. Begitu juga kelebihan uangnya jika ia kalah.

    kalo saya jadi dia, mungkin saya akan berbuat sama. salut utk Ibu Prita!

  7. Salam
    Bayar denda pastinya, tuh koin saya taruh di depan pintu rumah sakit Omni deh 🙂
    uang selebihnya ta sumbangin pada yang butuh dan senasib.
    itu semua karena hukum di kita memang layak dibeli dengan recehan kali, secara ngurus yang kakap kan ga bisa. Igh..

  8. Setuju dengan Neng Nenyok di atas, ganti rugi ke RS OMNI dibayar pakai koin semua kalau perlu yg ratusan jangan yg 500-an biar lebih banyak … Dulu pernah ada yg protes kenaikan tarif tol dengan cara membayar pakai uang koin sen-senan (di LN) “sak gombyok” … teler deh petugas tol ngitungnya …

  9. Kalau aku jadi Bu Prita, aku akan bayarkan denda itu dengan koin tersebut dan meletakkannya di depan pintu masuk rumah sakit itu. karena sisanya masih banyak, aku akan gunakan buat mendirikan rumah sakit gratis bagi masyarakat miskin

  10. Bank ikut riang. ini penarikan koin besar-besaran sepanjang masa di Indonesia (yg dilakukan sukarela). Mungkin taun depan duit koin ga beredar lagi.

    Kalau aku jadi Bu Prita, duit itu akan… ya, seperti mereka yang udah koment duluan, disumbangkan.

  11. Sebagiannya buat di sumbangkan ke lembaga penegak hukum kali ya mas? koin berontak rakyat terhadap belum adilnya supremasi hukum di negeri ini. 1000 rupiah kan cukup wong itu dari rakyat 😆 . Buat bikin semacam lembaga bantuan hukum bersama para praktisi hukum untuk korban ketidakadilan peraturan perhukuman di Indonesia juga bagus mas 🙄

  12. ..
    saya hanya berharap nggak ada lagi kasus seperti ini lagi..
    semoga keadilan di tegakkan..
    ..
    untuk koinnya, sama kayak Bu Prita mo dibikn yayasan bantuan hukum saja..
    😉
    ..

  13. Pelajarannya adalah betapa mudahnya bila kita ingin membangun negeri ini dengan swadaya, memberikan sedikit saja dari yang dimiliki untuk kepentingan yang baik … andai ini biasa dilakukan masyarakat kita untuk semua hal …

any comments sodara-sodara ?