DAN ITU BIASA …


.

Puteri Amirilis, adalah seorang Bloggerita yang relatif baru saya kenal. 
Saya kagum dengan ibu muda yang satu ini. 

Kalau boleh saya bercerita … di postingan terdahulu dia menulis pengalamannya, ketika melakukan perjalanan dinas ke Palangkaraya.  Dia membawa serta Azkiya putri cantiknya, yang masih berusia balita.  Bukan untuk apa-apa … Ibu Muda ini membawa putrinya karena dia tidak ingin Azkiya, terputus minum ASI nya …  Dia tetap bertekat untuk menyusui sendiri anaknya.  Jadi walaupun (saya yakin), perjalanan akan sedikit repot dari segi logistiknya … tetapi Puteri Amirilis tetap membawa putrinya.  Sebuah ikhtiar yang sangat patut untuk di contoh.

Nah …
Beberapa waktu yang lalu Puteri Amirilis membuat suatu postingan.  Postingan itu berupa ajakan menarik … Ajakan untuk mempostingkan Kalimat-kalimat bijak ciptaan sendiri, yang mudah-mudahan bisa menginspirasi orang lain.

Di Postingan tersebut Puteri Amirilis memberikan beberapa contoh kalimat bijak yang dibuatnya sendiri.  Lalu kemudian meminta beberapa blogger untuk juga membuat kalimat serupa.

Nama saya termasuk salah satu yang di tunjuknya …
Terima kasih Puteri Amirilis, saya senang telah dipilih.

Dan berikut ini adalah kalimat versi saya …

“Kita tidak bisa memaksa setiap orang untuk selalu suka pada kita …  Pasti akan ada yang suka … pasti ada juga yang tidak suka …
dan itu biasa …

Satu lagi ya …

Janganlah kita selalu berkeluh kesah
Seolah kita ini manusia paling malang di dunia …
Sebaliknya …. Jangan juga kita berpongah-pongah … 
Seolah kita manusia paling hebat se dunia …

Karena …
Tiap Manusia pasti punya kekurangan …
Tiap manusia pasti punya kelebihan …
dan itu biasa …

 

Seharusnya saya menunjuk satu atau beberapa narablog untuk juga menuliskan kalimat-kalimat mereka … Namun perkenankan Saya mengajak siapa saja, para nara blog yang ingin menuliskan kalimat-kalimat bijaknya di blognya masing-masing …

Saya tidak ingin menunjuk Nama nara blog secara spesifik.

Dan itu juga biasa …  (saya lakukan )  🙂

Salam saya

Penulis: nh18

I am just an ordinary person who work as a trainer. who wants to share anything he knows ... No Matter how small ... No Matter how simple.

40 tanggapan untuk “DAN ITU BIASA …”

  1. Bila ada yang tidak suka dengan kita, ya emang nggak bisa dipaksa untuk menyukai kita Om (kecuali di cuci otak, hehe). Senyum adalah jawaban yang indah untuk orang2 yg seperti itu. Salam hangat ya Om;

  2. Dan saya paling tidak bisa membuat kata-kata yang indah 😦 karena “Kegagalan bukan berarti nasib apalagi aib, namun pertanda bahwa kita harus lebih baik dari hari kemari

    Salam hangat serta jabat erat selalu dari Tabanan

  3. teman2 punya tabungan ASI Om kalo mau ke mana2, jadi biarpun sdg DL baby mrk tetep minum ASI dr botol. Trus di tempat DL, mrk juga pumping utk sediaan ASIP, simpan di freezer, bisa tahan sampai 3bln. Begitu jg saat baby ditinggal ke kantor. Di rumah, baby ttp minum ASI dr botol, yaitu dr ASIP itu td. Dan ibu2 muda di kantor sy sudah biasa dengan itu Om.. Hehe…

    Btw, quotesnya Om bener banget. Adalah sebuah kewajaran jika ada perbedaan antara manusia yg satu dgn yg lain, ada yg suka ada yg tidak.

    Salam sy, Om 🙂

    1. lho…kok jadi bold semua..
      Sy cuma mau bold di kata2 ‘sudah biasa’, mungkin lupa blm sy tutup ya html’nya. Tolong diedit ya Om.. Kesalahan ketik komen nih Om.. Dan itu biasa kan Om.. 😀

  4. dari yang biasa menjadi luar biasa 🙂 saya sll suka dng kata2 bijak, krn menjadi motivasi tersendiri dalam hidup..“Kita tidak bisa memaksa setiap orang untuk selalu suka pada kita … Pasti akan ada yang suka … pasti ada juga yang tidak suka …
    dan itu biasa …* <== setuju banget ama ini 😉

  5. iya om..bener itu biasa…
    ada yg suka maupun ada yg tdk suka…(berharap banyak yg suka…, minimal tdk punya musuh…)^^

    wah om,,masalah asi itu memang biasa om,,,tp terimakasih sudah diapresiasi,,,
    keilmuan ttg asi sudah semakin maju,,sehingga menemukan bahwa asi bisa disimpan,,,top banget dah ilmunya…bermanfaat bgt u ibu2 muda yg sedang menyusui…^^

    oom diteruskan dong kalimat inspiratifnya..^^(berharap…hehehe..)

  6. saya suka kalimat bijak yang Om tuliskan, sederhana tapi sarat makna, dan memang begitulah manusia. terkadang banyak mengluh seolah orang paling malang tapi giliran sedang di atas bersikap pongah bukan hanya pada sesama tapi juga pada Tuhan..

  7. Om Nh, selalu punya cara untuk memakelari blogger….
    dan itu biasa… 🙂

    Segera menuju TKP…
    dan itu biasa… 🙂

    Tapi…
    Keteladanan Putri Amirilis dan kalimat bijak Om Nh…
    itu luar biasa… 🙂

  8. Untuk yang terakhir hampir sama om…mungkin tidak saya teruskan karena…takut menunjuk seseorang terus dia mrasa beban dan jadi kepikiran terus… ngajak semua orang aja dech, tapi kayaknya saya punya belum terbit, bergilir aja om heee

  9. Kita tidak bisa memaksa setiap orang untuk selalu suka pada kita … Pasti akan ada yang suka … pasti ada juga yang tidak suka …
    dan itu biasa …

    eheeeeeeem…. aku banget oom. temen – temen heran kalau di suatu komunitas ada yang gak sebel sama aku. katanya muka ku galak, nada bicara se enak nya, dan bla.. bla laen nya. pasti banyak yang sebel sama aku. awalnya sering agak – agak sedikit depresi (lebay. as usual) kok si itu sebel sama aku, kok si anu ngomongin aku di belakang?
    tapi seiring berjalan nya waktu.. sadarlah aku, bahwa ITU BIASA.

    ahay.

  10. Saya nulis disini saja Om…
    Ini adalah kumpulan Quote Tjap Koepoe.

    1. Manis jangan lekas ditelan, pahit jangan cepat dimuntahkan
    2. Kita harus saling memaafkan kemudian melupakan apa yang telah kita maafkan
    3. Yang berat dalam hidup bukanlah bekerja melainkan bila tak ada yang dikerjakan
    4. Untuk sukses tak cukup hanya jadi biasa saja. Jadilah yang Anti Biasa
    5. Harapan bukanlah mimpi melainkan cara untuk membuat mimpi jadi kenyataan

  11. Dannn kita harus terbiasa untuk semua hal yang biasa itu ya inyiakkk
    Aku salut sama mbak putri,,hebat ngasih asinya,, anak2 yang mendapat asupan asi yang cukup insya ALLAH lebih pintar dan lebih peka,,
    Aku dulu asinya kata mama sampai 3 tahunnn
    Haa haa haa

  12. kita disukai atau tdk disukai, memang biasa ya Mas Enha……..
    paling gak kita usahakan agar gak punya musuh ……..
    dan, aku selalu suka semua tulisan Mas Enha, krn selalu luar biasa utkku……..
    salam

  13. ada quote yang aku suka banget dari seorang wartawan kepada seorang pembawa acara terkenal dunia.
    wartawan itu mewawancarai sang pembawa acara itu tapi wartawan tersebut pernah mewawancarainya sebelum karir sang pembawa acara sukses seperti sekarang ini.
    si wartawan menyapa sang pembawa acara dan dia mengatakan,
    “anda tidak berubah tapi menjadi lebih dewasa”

  14. Wah, ide bagus nih bikin kalimat bijak untuk saling mengingatkan dalam kebaikan.
    Denuzz juga udah lakukan di blog Denuzz, Om.
    Kalimat bijak yang Denuzz buat Denuzz tampilin di atas postingan paling atas, tulisannya yang berjalan dan berwarna merah… 😀

    Salam sayang dari BURUNG HANTU… Cuit… Cuit… Cuit…

  15. kalimat om enha menginspirasikan keadaan negeri kita sekarang…
    kalau rakyat miskin yang sengsara dan terkena hukuman penjara karena urusan remeh temeh….itu biasa…
    kalau kaum berduit yang dihukum penjara tapi bisa bolak balik keluar masuk penjara… itu juga biasa…
    kalau dekat dengan pemilu atau pilkada….semua calon berbondong-bondong mendirikan posko di setiap bencana alam….itu juga masih biasa….
    tetapi…apabila ada sepasang suami isteri muda belia, membaktikan dirinya mengurus anak2 yatim dan terlantar meskipun harus mengontrak dan bekerja serabutan (tidak memiliki penghasilan yang mapan)…….ini baru luar biasaaaaaaaa….

  16. kalimat bisa yang LUAR BIASA oom… 🙂
    bener banget, kita gak bisa memaksa orang menyukai kita.. 🙂
    yang terpenting, berbuat terbaik yang Tuhan sukai…

    salam sayang Oom…

  17. “Kita tidak bisa memaksa setiap orang untuk selalu suka pada kita … Pasti akan ada yang suka … pasti ada juga yang tidak suka …
    dan itu biasa …”

    paling suka kalimat diatas 😀
    disaat ada orang yg ga suka, itu biasa

  18. “Kita tidak bisa memaksa setiap orang untuk selalu suka pada kita … Pasti akan ada yang suka … pasti ada juga yang tidak suka … dan itu biasa …”

    *kalimat ini bikin saya langsung bangkit dari ketidaksadaran saya bahwa saya cuma manusia biasa yang ingin di suka tapi ternyata saya hanya hamba biasa yang tak sempurna…

  19. Saya juga baru kenal dengan Anggun Oom, begitu saya memanggilnya.
    Dia sudah mengisia Palangkaraya di Plesiran
    Saya juga ditugasi untuk membuat kalimat tapi belum saya kerjakan karena saya masih di Mesir.

    Itu juga biasa….

    Salam hangat dari Surabaya

any comments sodara-sodara ?