karsini # 20 : CURHAT


.

Ini adalah tulisan dari Penulis tamu yang ke 20.  Karsini # 20

Yang bersangkutan mengirimkan tulisan ini … tanpa judul …

Judul “Curhat” adalah judul yang saya pilihkan sendiri …

So simak tulisan berikut … !   Saya copy plek ketiplek dari e mail yang dikirimkan Penulis tamu ini …

————-

 

(tanpa judul)

Waktu membaca tantangan dari OMNHuntuk menjadi penulis tamu saya, aku saya (terlihat bukan saya tidak konsisten dalam menuliskan saya dan aku dalam setiap postingan) sempat terlintas untuk ikutan, tapi tidak pede apa yang harus saya tuliskan. Apalagi kebanyakan postingan saya pendek, bingung mau menceritakan apa.

Kenapa hampir semua postingan saya singkat, ya memang seperti itu adanya saya. Keseharian saya pun saya sesingkat mungkin tentu saja dalam menjalankan tugas saya. Buat apa saya buat rumit jika saya bisa melalukan dengan singkat bukan.

Mungkin saja dimata orang lain saya ini sempurna, TIDAK ini salah besar, saya harus tetap belajar untuk menjadi sempurna. Harus belajar banyak sabar dan juga tidak menjadi orang yang perfeksionis tapi keteter (masih ingat sayakan?:) ).

Dulunya saya juga bukan orang Pede dan bisa tampil didepan umum secara berani apalagi tampil didunia maya seperti ini. Pemalu bahkan ada yang menganggap saya sombong apalagi jika berhadapan dengan laki-laki sewaktu masih sekolah dulu.

Dengan belajar dan membaca Allhamdulillah lambat laun saya mulai percaya diri melangkah kedepan.Adasatu lagi yang harus saya perbaiki yaitu bila ada suatu masalah dalam hal apapun, saya selalu kepikiran ini kurang baik buat saya sendiri, mudah-mudahan dengan belajar saya bisa menguranginya.

apakah ini sudah 300 kata om? mudah-mudahan sudah ya 🙂 saya masih ingat loh ketikaOmNHmenuliskan komentar disalah satu postingan saya tentang kontes disanaOMNHbilang kok tumben postingan saya panjang. Saya hargaiOMNHyang ternyata perhatian sekali kepada sahabat-sahabat di dunia maya ini.

Loh-loh postingan ini sepertisuratatau curhatan yang saya buat untukOmNh:) masih kurang sebenarnya di 300 kata,ya sudahlah saya tidak bisa memaksakan diri. Terima kasih atas kesempatannya. Wassalam

.

KARYA SIAPA INI ???

.

.

 

STOP PRESS
Ini adalah postingan karya penulis tamu …
Dia adalah
LIDYA FITRIAN
Atau yang lebih dikenal dengan Mama Calvin (Pascal dan Alvin)
Saya membanggilnya dengan Mbak Lidya
Ibu dari dua orang anak.
Tinggal di Jabodetabek
Blognya bertajuk : MAMA CALVIN

.

Penulis: nh18

I am just an ordinary person who work as a trainer. who wants to share anything he knows ... No Matter how small ... No Matter how simple.

31 tanggapan untuk “karsini # 20 : CURHAT”

    1. kali ini nyontek sama Kak Monda…

      setelah berkunjung ke blog beliau, dari petunjuk yang kak monda berikan, maka saya bisa katakan bahwa ini adalah karyanya mb lidya alias mama calvin 🙂

    1. dan bukannya ikut-ikutan sama Pak Mars, tapi naluri saya juga mengatakan ini hasil karyanya Mbak Lidya. punten, Pak Mars. jangan ganjar saya dengan berdiri di pojok kelas. 🙂

      Barangkali beliau ngirim email ini via tablet, jadi selain kurang judul juga ada beberapa tanda baca dan spasi yang kurang atau barangkali juga karena saat mengirim email ini mbak Lidya sambil mempersiapkan syukuran ulang tahun pernikahannya yang ke-7 kemarin.

  1. “….Mungkin saja dimata orang lain saya ini sempurna..”

    Setelah membaca artikel ini saya justeru belum menganggap anda sempurna. Mengapa ? Lihat kalimat diatas, ada kata yang berdempetan dengan kata berikutnya, misalnya :

    – OMNHuntuk
    – Adasatu
    – ketikaOmNHmenuliskan
    – disanaOMNHbilang
    – hargaiOMNHyang
    – untukOmNh:)
    – sayakan?:

    Ini majelis yang menampilkan karya pilihan lho.
    (muring2 yo babahno tah~penulisnya tak kasih pil kina biar sehat)

    Salam hangat dari Surabaya

  2. Ini adalah postingan karya penulis tamu …
    Dia adalah LIDYA FITRIAN
    Atau yang lebih dikenal dengan Mama Calvin (Pascal dan Alvin)
    Saya membanggilnya dengan Mbak Lidya
    Ibu dari dua orang anak.
    Tinggal di Jabodetabek
    Blognya bertajuk : MAMA CALVIN

  3. Hehehe alhamdulillah tebakan saya bener lagi: Teh Lidya 🙂

    Teh Lidya asyiik ko orangnya. Kami 1x ketemu pas saya mudik ke Jakarta taun 2010 🙂

    Kapan2 kita kopdaran lagi yah Teh 🙂

Tinggalkan Balasan ke Lyliana Thia Batalkan balasan