RANTING DAN DAUN MUDA ITU

.

Di postingan sebelumnya,  saya berkata bahwa saya tengah disibukkan oleh para “Ranting dan Daun Muda”. Ranting dan Daun Muda yang saya maksudkan itu adalah … sekelompok anak-anak muda hebat di negeri ini …

Mereka adalah 70 Mahasiswa terbaik pilihan dari 24 Universitas/Institut Negeri dan Swasta terkemuka di Negeri Ini …
Mulai dari USU, UNAND, UNRI, UNSRI, UNILA dari Sumatera.
UI, USAKTI, IPB, UNPAD, UNPAR, ITB, UNDIP, UGM, UNS, UNBRAW, ITS, UNAIR, UBAYA, UKPETRA, UNEJ dari Jawa.
UDAYANA dari Bali.  UNLAM dari Kalimantan.  UNHAS dan UNSRAT dari Sulawesi.

Ini perhelatan tahunan perusahaan kami.  Sudah lima tahun terakhir ini Trainer selalu diminta untuk memfasilitasi acara Pembukaan, berupa Permainan-permainan kecil untuk “Ice Breaking”,  yang sekaligus berfungsi sebagai ajang perkenalan memecah “kejaiman” diantara mereka.  Maklum mereka baru pertama kali bertemu.

Saya selalu bersemangat jika ditugaskan untuk memimpin acara pembukaan tersebut.
Bukan saja karena mereka masih muda-muda … Namun yang jauh lebih penting adalah … Mereka sangat Kritis, Pintar, Dinamis, Fun dan Outspoken.

Menyenangkan sekali memfasilitasi Kelas yang Aktif dan Dinamis seperti ini.

Salah satu Game yang saya mainkan adalah … Game Menganyam Pita …
Ini beberapa snapshot nya …

.

Pada intinya setiap group harus membuat anyaman kreasi dengan Pita yang telah diberikan …
Dan celakanya Pita itu sengaja saya acak-acak warnanya, jumlah helainya pun berbeda-beda … sehingga agak sulit bagi mereka untuk menentukan pola anyamannya …

Namun ada satu kelompok …
Yang kebetulan semua anggotanya adalah Ranting Muda … alias Para Lelaki Muda … Mahasiswa dari Berbagai Universitas dan Institut.  Kelompok ini menarik perhatian saya …

Mengapa ?
Mereka sebelum bekerja … melakukan analisa dulu …  Ada kelompok kecil yang menghitung-hitung terlebih dahulu.  Mereka mengukur dan menginventarisir dulu berapa pita merah yang mereka punya, berapa biru, berapa kuning dan seterusnya. Setelah itu mereka baru merancang Pola Anyamannya … dengan warna yang sesuai.

Dan yang lebih menarik lagi … mereka semua Laki-laki (kebetulan saja, proses acak nama saya menyatukan mereka)
Anda harus lihat bagaimana “kagoknya” dan “lucunya” mereka menganyam satu persatu Pita itu, sesuai dengan pola yang telah mereka kalkulasikan tadi … (hahahaha).  (Bayangkan saja … Para lelaki ini … anak-anak Muda yang mungkin terbiasa dengan Gadget IT, Solder, Mesin Motor, Obeng, Tang, kunci Inggris, Peralatan Kemping, Futsal, Bola Basket dan juga mungkin PS) … Harus terbungkuk-bungkuk … nunggang-nungging menganyam satu persatu pita warna warni tersebut …

And Ini Group Mereka … plus Hasil Karyanya … cukup simetriskan ? Not Bad …
(pula lihat tingkah alay aneh mereka … kebayang gimana cara mereka bekerja kan ?)


Sengaja khusus saya tampilkan group ini …
Karena group ini berhasil menangkap apa debrief atau learning points, Pelajaran-pelajaran yang akan saya sampaikan melalui permainan Anyam-anyaman sederhana ini …

Yang pertama : Inventarisir Sumberdaya.
Lihat, Hitung dan Inventarisir Sumber Daya / Asset yang ada pada kita (dilambangkan oleh pita warna warni)

Yang kedua : Planning
Analisa dan Rencanakan pola atau aktifitas yang akan kita lakukan … berdasarkan sumberdaya yang ada (digambarkan dengan aktifitas menghitung dan merancang pola anyaman)

Yang ketiga : Implementation
Lakukan planning tersebut dengan Team Work yang solid … dan … Have Fun … !!! (dilambangkan dengan cara kerja mereka yang kompak bahu membahu … plus cewawakan heboh sana-sini … )(sedikit show off dan melancarkan psywar ke group-group saingannya)

Eniwei Good Job Guys …

.

Ini hanya sekedar salah satu dari Game Pembukaan saja … untuk mengawali seluruh aktifitas seminggu penuh di program ini …

Saya cuma bisa bilang … Nikmati Waktu Kalian … Bersyukurlah …
Karena tidak banyak orang yang bisa mempunyai kesempatan untuk bertemu dengan 70-an rekan Mahasiswa terbaik dari Seluruh Indonesia … !!!

Salam saya Guys’n Girls !
Para “Ranting” dan “Daun” Muda hebat Indonesia …
Suatu saat nanti … Saya yakin …
Mereka akan tumbuh menjadi Pohon-pohon yang Besar … Kuat … Rindang …
dan bisa memberi manfaat bagi Masyarakat di negeri tercinta ini …

.

.