STAGE ACT

 (nulis mengenai musik ah … sudah lama aku ndak nulis mengenai hobby yang satu ini ) (kalo anda ndak suka musik … ya di skip aja …)(OK ??)

 

Ini Mengenai Aksi Panggung. 

Salah satu dari Empat komponen pelengkap penting dalam seni pertunjukan musik.  Setelah Tata Suara, Tata Panggung dan juga Tata Cahaya.

 

Pertanyaan selanjutnya adalah …

Siapa Artis penyanyi atau group band dalam negeri yang mempunyai Stage Act yang Khas ?

(aku ndak berani bilang yang baik or bagus )(karena ini sifatnya relatif).  Mangkanya aku hanya bilang … Yang Khas … !!!

 

Trainer sok tau ini hanya ingin menyoroti stage act tiga group musik saja …

 

1. GIGI

Khususnya sang Vokalis … Arman Maulana …

Dia punya aksi panggung yang khas … dan tidak jarang ditiru oleh penyanyi-penyanyi yang lain … Namun sekalipun banyak yang mencoba meniru … sampai saat ini tidak ada yang bisa mengalahkan aksi panggung trade mark si Arman ini. 

Energic … ekspresif … penuh power.

 

2. CHRISYE

Almarhum.  Sang Legenda Pop Indonesia.

Sebetulnya dia tidak mempunyai stage act yang heboh.  Namun justru kekakuannya … ke “dinginannya” diatas pentas.  Juga penampilan yang apa adanya inilah yang membuat dia menjadi begitu Istimewa.  Dia tidak mengandalkan jijingkrakan atau pentalitan untuk menarik perhatian penontonnya.  Namun tanpa stage act pun dia berhasil menularkan “nyawa” lagu itu kepada Audiencenya …

Dia selalu menyanyikan lagu (… lagu gembira sekalipun… ) dengan aksi panggung yang minimalis … bahkan nyaris tak bergerak.  Hanya ada satu lagu yang aku pernah melihat dia agak sedikit bergoyang malu-malu … yaitu ketika menyanyikan … ”Hip-hip Hura”.

”Stage Act” khas chrisye … adalah justru ”Without Stage Act” … belum ada tandingannya sampai saat ini …

 

3. SONETA

Ya … Soneta … Siapa yang tidak kenal dengan group dangdut legendaris ini …

Siapa pula yang tidak kenal dengan gaya khas … ”Judiiiiii ” … teeettt …

Semua hampir kenal dengan gaya ini …

Banyak orang bilang gayanya norak dan sebagainya … Namun terus terang saja … jika sekali-sekali melihat gaya mereka … harus aku akui … mereka sangat memperhatikan stage act ini … Lihatlah bagaimana aksi pemain gitar, suling, mandolin, dan bass … formasi 4 orang yang selalu berada di depan mendampingi bang Haji … Selalu bergerak seirama dan kompak sekali …

Dan jika anda perhatikan … lay out blocking panggungnya … siapa berdiri dimana … sudah tertata dengan rapih sekali … (Dan selalu begitu disetiap penampilan mereka …)

Juga tidak lupa … group backing vokal Soneta Feminanya … semua tertata rapih.

Mereka selalu menata aksi panggungnya dengan seksama … dengan serius … mengindikasikan totalitas mereka dalam berkesenian … Seni Dangdut sekalipun…

 

Itu lah 3 artis / group musik yang aku pikir mempunyai ”STAGE ACT” yang khas …

Ini pendapat pribadi … Dan akupun mengerti … Pendapat orang bisa berbeda …

 

SO … Apa pendapat anda ???